Sebutkan Struktur, Macam Macam Tulang Pada Tubuh Manusia, Jelaskan !

Sebutkan Struktur, Macam Macam Tulang Pada Tubuh Manusia, Jelaskan !

MATERISEKOLAH - Apa saja struktur, macam macam tulang yang ada pada tubuh manusia, jelaskan ? Mau tahu jawabannya.

Simak terus ulasan dan penjelasan dari Mem Risye Anggaseng, S.Pd pada video belajar yang diunggah di kanal YouTube SMP Negeri 1 Manado, yuk baca dengan seksama.

Salah satu materi SMP kelas 8 IPA yang dibahas pada kesempatan kali ini yaitu tentang Gerak Pada Manusia.
Video yang berdurasi kurang lebih 5 menitan itu Mem Risye Anggaseng, S.Pd menjelaskan mengenai struktur tulang, macam macam tulang dan lainnya. 

Mari baca selanjutnya dibawah ini agar adik adik dapat pahami serta memahami materi SMP kelas 8 IPA tersebut. 

Struktur Tulang Terbagi Atas

> Proisteum adalah lapisan terluar tulang keras yang terdiri dari jaringan ikat fibrosa 
> Tulang kompank lapisan yang memiliki tekstur pada sedikit berongga yang kuat
> Tulang spons merupakan lapisan yang berongga yang berisi sumsum darah merah
> Endosterum merupakan lapisan jaringan ikat tipis yang menutupi permukaan medulla tulang
> Sumsum tulang merupakan bagian tulang paling dalam yang terbentuk seperti jeli yang berfungsi sebagai tempat pembentukan sel darah merah. 

Macam Macam Tulang Pada Sistem Rangka

Terdiri atas tiga bagian yang :
1. Bagian tengkorak atau rangka kepala 
2. Bagian badan atau rangka badan
3. Bagian anggota gerak 

Rangka tengkorak atau rangka kepala terbagi atas : 

Tulang dahi, tulang baji, tulang air mata, tulang hidung, tulang pipi, tulang rahang atas, tulang lidah, tulang ubun ubun, tulang pelipis dan tulang rahang bawah.

Rangka badan terbagi atas empat bagian :

1. Tulang belakang, bagian bagian dari tulang belakang 7 ruas tulang leher, 12 ruas tulang punggung, 5 ruas tulang pinggang, 5 ruas tulang belakang, 4 ruas tulang ekor.

2. Tulang Dada dan Rusuk, bagian bagian dari tulang dada dan rusuk : tulang rusuk pertama, tulang dada hulu, tulang dada badan, tulang dada taju padang, 3 ruas tulang rusuk palsu, 2 ruas tulang rusuk melayang

3. Tulang Panggul, bagian bagian dari tulang panggul : tulang usus, tulang kemaluan, tulang duduk.

4. Tulang Bahu, bagian bagian dari tulang bahu : tulang selangka, tulang lengan, tulang belikat. 

Yang terakhir Rangka Bagian Gerak terbagi atas dua yaitu : Gerak Bagian Atas dan Gerak Bagian Bawah.

Gerak Bagian Atas terdiri atas : tulang lengan atas, tulang hasta, tulang pengumpil, tulang pergelangan tangan, tulang jari tangan.

Gerak Bagian Bawah terdiri atas : tulang paha, tulang tempurung lutut, tulang betis, tulang kering, tulang pergelangan kaki, tulang jari kaki, tulang telapak kaki.

Nah itulah tadi sekilas pemahaman tentang penjelasan perihal Sebutkan Struktur, Macam Macam Tulang Pada Tubuh Manusia, Jelaskan !

Sumber Referensi : 

Kanal YouTube : SMP Negeri 1 Manado
Judul Video : IPA Kelas 8 : Gerak Pada Manusia
Gurunya : Mem Risye Anggaseng, S.Pd

Posting Komentar

0 Komentar